Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasi Mata Sering Gatal
Mata yang gatal karena iritasi merupakan masalah yang umum terjadi dan dapat menimbulkan ketidaknyamanan. Ada banyak penyebab mata sering gatal. Selain itu, mata gatal juga memiliki beberapa gejala yang bisa Anda kenali sendiri.
Gejala ini bisa bervariasi dari ringan hingga parah, dan untuk mengatasi masalah ini dengan efektif, penting untuk memahami gejala, penyebab, dan cara mengatasinya. Berikut adalah penjelasan lengkapnya.
Berbagai Gejala Mata Gatal
Ada beberapa gejala yang harus Anda perhatikan. Berikut adalah penjelasan gejala-gejalanya agar Anda bisa segera mengatasinya.
1. Sensasi Gatal yang Intens
Gejala yang paling umum dari mata gatal akibat iritasi adalah sensasi gatal yang sangat mengganggu. Anda mungkin merasakan dorongan kuat untuk menggosok atau menggaruk mata.
2. Mata Merah dan Berair
Mata yang teriritasi biasanya akan tampak merah dan terasa seperti terbakar. Selain itu, mata juga bisa mengeluarkan air mata berlebihan sebagai respons terhadap iritasi.
3. Munculnya Pembengkakan Kelopak Mata
Pada beberapa kasus, iritasi yang parah dapat menyebabkan pembengkakan pada kelopak mata, membuatnya terlihat lebih besar dari biasanya.
4. Sensasi Terbakar dan Tidak Nyaman
Beberapa orang juga sering mengalami sensasi terbakar atau perih di sekitar mata yang teriritasi. Selain gatal, mata juga bisa terasa tidak nyaman atau seperti ada benda asing yang terjebak di dalamnya.
5. Kemerahan dan Pembengkakan
Bagian putih mata, yang disebut konjungtiva, bisa tampak merah dan bengkak pada kasus iritasi yang lebih parah.
Penyebab Umum Mata Gatal
Iritasi bisa menyebabkan mata menjadi gatal. Namun, kenapa iritasi ini bisa terjadi? Berikut adalah penjelasannya.
1. Paparan Bahan Kimia
Paparan langsung dengan bahan kimia seperti deterjen, produk pembersih rumah tangga, atau zat-zat kimia lainnya seperti dari kosmetik dapat menyebabkan iritasi pada mata.
2. Iritasi Akibat Udara yang Tidak Bersih
Kondisi udara yang terpapar oleh asap knalpot, debu, dan partikel lainnya bisa mengakibatkan mata menjadi gatal.
3. Debu, Serbuk, dan Allergen
Partikel debu, serbuk, dan alergen lainnya yang terbawa oleh udara bisa masuk ke mata dan memicu reaksi alergi yang menyebabkan gatal.1
4. Akibat Obat-Obatan
Beberapa obat-obatan seperti obat penghilang rasa sakit, dan pil KB, ternyata bisa mengakibatkan mata menjadi gatal. Alangkah baiknya Anda konsultasikan dengan dokter sebelum memilih obat-obatan tersebut.
5. Kontak Lensa yang Tidak Bersih
Penggunaan kontak lensa yang tidak bersih atau pemakaian yang tidak benar dapat menyebabkan iritasi dan gatal pada mata.
6. Infeksi
Infeksi yang diakibatkan oleh bakteri, virus maupun jamur juga bisa menjadi salah satu faktor mata menjadi gatal. Contoh yang umum terjadi seperti uveitis dan konjungtivitis.
7. Mata Kering
Ketidakseimbangan dalam produksi air mata atau kondisi mata kering juga dapat menyebabkan gatal pada mata.
Cara Mengatasi Mata yang Terasa Gatal
Jika mata terasa gatal akibat iritasi ringan, Anda bisa mengatasinya sendiri secara mudah. Berikut adalah penjelasannya.
1. Bilas Mata dengan Air Dingin
Segera bilas mata dengan air dingin yang bersih dan mengalir jika terkena bahan iritan atau alergen.
2. Gunakan Tetes Mata
Cari tahu penyebab dan gejala mata gatal terlebih dahulu, setelah itu beli obat tetes mata sesuai keluhan Anda. Biasanya, obat tetes mata bisa menyembuhkan mata yang gatal akibat infeksi. Jika Anda merasa gejala mata yang gatal cukup parah, pastikan menggunakan obat yang sudah diresepkan oleh dokter.
3. Konsultasikan dengan Dokter Mata
Jika gejala mata gatal akibat iritasi tidak membaik atau bahkan memburuk, segera konsultasikan dengan dokter mata. Mereka dapat memberikan diagnosis yang tepat dan perawatan.
Itulah beberapa gejala dan cara mengatasi mata sering gatal dan beberapa cara untuk meringankan kondisi tersebut.
Sumber: